klasifikasi Anadara granosa L.
(kerang darah)
Kingdom : Animalia
Phylum : Mollusca
Class : Bivalvia
Subclass : Pteriomorphia
Ordo : Arcoida
Family : Arcidae
Genus : Anadara
Species : Anadara granosa
KARAKTERISTIK
- Salah satu jenis kerang yang aman dikonsumsi.
- Disebut kerang darah karena ia menghasilkan hemoglobin dalam cairan merah yang dihasilkannya.
- Kerang darah dewasa biasanya berukuran panjang 5-6 cm dan lebar 4-5 cm.
- Kerang darah hidup di laut.
- Warnanya putih dengan garis-garis (rusuk) kasar radial yang bergerigi di bagian puncaknya.
EKOLOGI
- Hidup di perairan pantai yang memiliki pasir berlumpur. Dapat juga ditemukan pada ekosistem estuari, mangrove dan padang lamun.
- Kerang Anadara granosa hidup mengelompok dan umumnya banyak ditemukan pada substrat yang kaya kadar organik.
- Distribusi kerang tersebut meliputi Australia, Tropical Indo-West Pacific, Red Sea, South China Sea, Vietnam, China, Hong Kong (Xianggang), Thailand, Philippines, New Caledonia, Jepang dan Indonesia yang tersebar di kawasan pesisir pantai.
- Kerang darah selain memakan hewan-hewan kecil juga sering ditemukan daging kepiting-kepiting kecil didalam cangkangnya.
MANFAAT
BAGI MANUSIA
- Kerang darah (Anadara granosa) merupakan salah satu Bivalvia yang dapat dimakan dan bernilai ekonomis yaitu sebagai sumber protein dan untuk dijual.
- Budidaya kerang darah sudah dilakukan dan ia memiliki nilai ekonomi yang baik, yaitu sebagai sumber penghasilan.
- Cangkang kerang darah juga sering digunakan sebagai cindera mata.